KORELASI KONSUMSI TEH DENGAN KADAR HEMOGLOBIN (Hb) PADA SISWA-SISWI MADRASAH ALIYAH AL-FATAH PALEMBANG TAHUN 2016

Dublin Core

Title

KORELASI KONSUMSI TEH DENGAN KADAR HEMOGLOBIN (Hb) PADA SISWA-SISWI MADRASAH ALIYAH AL-FATAH PALEMBANG TAHUN 2016

Subject

hemoglobin, teh, siswa

Description

Kebiasaan minum teh sudah menjadi budaya bagi penduduk dunia. Teh mempunyai banyak manfaat kesehatan, tetapi teh juga mampu menghambat penyerapan zat besi non- heme. Teh mempunyai senyawa tannin yang mengikat zat besi sehingga sulit diserap oleh tubuh. Kondisi penyerapan zat besi mempengaruhi kadar haemoglobin seseorang. Hemoglobin adalah molekul protein pada sel darah merah yang berfungsi sebagai media transport oksigen. Penurunan kadar haemoglobin dalam darah disebut juga anemia. Anemia terjadi apabila kadar hemoglobin <14g/dL pada laki-laki dan pada perempuan
<12g/dL. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kecenderungan kadar hemoglobin dikalangan siswa-siswi Madrasah Aliyah Al-Fatah Palembang dan hubungannya dengan factor (jumlah konsumsi teh, waktu konsumsi teh dan jenis kelamin) terhadap kadar haemoglobin pada siswa-siswi Madrasah Aliyah Al-Fatah Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik korelatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah siswa-siswi kelas XII Madrasah Aliyah Al-Fatah Palembang. Metode pemeriksaan haemoglobin yang digunakan adalah oxyhaemoglobin dengan alat portabel hemoglobinometer merek “Easy Touch”. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara total sampling. Sampel didapat terdiri dari 71 sampel. Hasil pemeriksaan menunjukkan sebanyak 26 orang (36,6%) kadar haemoglobin rendah dan sebanyak 45 orang (63,4%) kadar hemoglobin normal. Dari hasil uji statistic metode chi-square disimpulkan adanya kecenderungan kadar haemoglobin siswa-siswi Madrasah Aliyah Al- Fatah Palembang pada keadaan normal (p value: 0,024), ada korelasi yang bermakna antara jumlah konsumsi teh dengan kadar haemoglobin (p value: 0,007) dan tidak ada korelasi yang bermakna antara waktu konsumsi teh (p value: 0,116) dan jenis kelamin (p value: 0,480) dengan kadar haemoglobin pada siswa-siswi Madrasah Aliyah Al-Fatah Palembang. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kadar haemoglobin dapat dipengaruhi jumlah konsumsi teh. Diharapkan penelitian selanjutnya dilakukan dalam ruang lingkup yang lebih besar dengan sampel yang lebih banyak serta menambahkan factor resiko lainnya.

Creator

BELLA PUTRI

Publisher

POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG

Contributor

dr.BILLY SENEGARA MPHM

Format

PDF

Language

INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer