Dublin Core
Title
GAMBARAN KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU PADA GURU- GURU SD YANG OBESITAS DI KECAMATAN TANJUNG RAJA KABUPATEN OGAN ILIR SUMATERA SELATAN TAHUN 2017
Subject
obesitas, glukosa darah sewaktu, guru,KIMIA KLINIK
Description
Obesitas telah menjadi masalah serius di seluruh dunia. Obesitas terjadi karena ketidakseimbangan asupan dan produksi energi. Dengan demikian, hal ini berkaitan dengan kejadian resistensi insulin dan gangguan metabolisme glukosa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kadar glukosa darah sewaktu pada guru- guru sekolah dasar yang obesitas di Kecamatan Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan tahun 2017. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan penelitian Cross Sectional. Sampel penelitian ini berjumlah 37 responden dengan teknik sampling purposive sampling. Metode yang digunakan electrode base biosensor dengan alat Easy Touch Multi-Function Monitorig System. Dari hasil penelitian didapat 21 orang (56,8%) dengan kadar glukosa darah sewaktu tinggi dan 16 orang (43,2%) dengan kadar glukosa darah sewaktu normal. Bedasarkan usia yang berisiko (≥45tahun) terdapat 20 orang (58,8%) dan yang tidak berisiko (<45 tahun) terdapat 1 orang (33,3%) memiliki kadar glukosa darah sewaktu tinggi. Berdasarkan jenis kelamin didapat 5 orang (62,5%) dengan jenis kelamin laki-laki dan 16 orang (55,3%) dengan jenis kelamin perempuan memiliki kadar glukosa darah sewaktu tinggi. Berdasarkan riwayat menderita diabetes melitus didapat 6 orang (50,0%) memiliki riwayat menderita diabetes melitus dan 15 orang (60,0%) yang tidak memiliki riwayat menderita diabetes melitus memiliki kadar glukosa darah sewaktu tinggi. Disarankan pada guru yang obesitas untuk menjaga kestabilan kadar glukosa darah dan memperhatikan kadar glukosa darah yang tinggi dengan selalu mengontrol agar tetap dalam rentang normal.
Creator
SUHARTINI
Publisher
POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG
Contributor
NURHAYATI,Spd.SKM.M.KES
Format
PDF
Language
INDONESIA
Type
KTI MAHASISWA