GAMBARAN ASUPAN ZAT GIZI MAKRO, VITAMIN C DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI PADA REMAJA SMP SEKOLAH OLAHRAGA NEGERI SRIWIJAYA (SONS)

Dublin Core

Title

GAMBARAN ASUPAN ZAT GIZI MAKRO, VITAMIN C DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI PADA REMAJA SMP SEKOLAH OLAHRAGA NEGERI SRIWIJAYA (SONS)

Description

Status gizi merupakan keadaan dimana status keseimbangan
antara jumlah asupan (intake) zat gizi dan jumlah yang dibutuhan
(requairement) oleh tubuh berguna untuk berbagai fungsi biologis seperti
pertumbuhan fisik dan motorik, aktivtas pemeliharaan kesehatan,
kesegaran jasmani, dan lainnya.
Tujuan penelitian ini untuk Mengetahui gambaran asupan zat gizi
makro, vitamin C dan aktivitas fisik dengan status gizi pada remaja SMP
Sekolah Olahraga Negeri Sriwijaya (SONS). Dengan menggunakan
rancangan penelitian cross-sectional. Jumlah sampel 31 orang dari usia
13 – 15 tahun.
Analisis Univariat menunjukkan bahwa sebagian besar responden
dengan status gizi kategori baik sebanyak 27 responden (80,6%), asupan
energi kategori baik sebanyak 19 responden (61,3%), asupan protein k
kategori baik sebanyak 23 responden (74,2%), asupan lemak kategori
baik sebanyak 16 responden (51,6%), asupan karbohidrat kategori baik
sebanyak 17 responden (54,8%) asupan vitamin C kategori baik sebanyak
22 responden (71%), aktivitas fisik kategori berat sebanyak 26 responden
(83,9%).
Analisi Bivariat (Tabulasi Silang) menunjukkan bahwa responden
asupan energi baik dengan status gizi baik sebanyak 17 responden
(89,5%), asupan protein baik dengan status gizi baik sebanyak 20
responden (87,5%), asupan lemak baik dengan status gizi baik sebanyak
15 responden sebanyak (93,8%), asupan karbohidrat baik dengan status
gizi baik sebanyak 15 responden (88,2%), asupan vitamin C baik dengan status gizi baik sebanyak 19 responden (86,4%), aktivitas fisik kategori berat dengan status gizi baik sebanyak 23 responden (88,5%).

Creator

Dendy Rahmadana

Publisher

Poltekkes Palembang

Date

13 Juni 2022

Contributor

Hana Yuniarti, SKM, M.Kes

Format

PDF

Language

Bahasa Indonesia

Type

KTI

Document Viewer