GAMBARAN KADAR HEMOGLOBIN PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS NAGASWIDAK TAHUN 2021

Dublin Core

Title

GAMBARAN KADAR HEMOGLOBIN PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS NAGASWIDAK TAHUN 2021

Subject

Hemoglobin, Ibu Hamil Trimester III

Description

Latar Belakang : Anemia dalam kehamilan adalah suatu kondisi ibu dengan kadar hemoglobin di bawah 11 gr/dl. Tujuan penelitian: ini adalah diketahuinya gambaran kadar hemoglobin ibu hamil Trimester III di Puskesmas Nagaswidak Kota Palembang. Jenis penelitian: bersifat deskriptif dengan rancangan cross sectional. Sampel 30 orang. Menggunakan analisis data univariat dan bivariat. Hasil: analisa univariat didapat 18 orang (60%) memiliki kadar hemoglobin normal, 12 orang (40%) kadar hemoglobin tidak normal. Hasil analisa bivariat, primigravida 11 orang, 8 orang (72,7%) kadar hemoglobin normal, 3 orang (27,3%) kadar hemoglobin tidak normal. Secungravida 9 orang, 4 orang (44,4%) kadar hemoglobin normal, 5 orang (66,6%) kadar hemoglobin tidak normal. Multigravida 10 orang, 6 orang (60%) kadar hemoglobin normal, 4 orang (40%) kadar hemoglobin tidak normal. Umur ibu hamil beresiko 8 orang, 4 orang (50%) kadar hemoglobin normal, 4 orang (50%) kadar hemoglobin tidak normal. Tidak beresiko 22 orang, 14 orang (63,6%) kadar hemoglobin normal, 8 orang (36,4%) kadar hemoglobin tidak normal. Aktivitas fisik ringan 23 orang, 12 orang (52,2%) kadar hemoglobin normal, 11 orang (47,8%) kadar hemoglobin tidak normal. Aktivitas fisik berat 7 orang, 6 orang (85,7%) kadar hemoglobin normal, 1 orang (14,3%) kadar hemoglobin tidak normal.

Creator

Berliana Khatamisari

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang

Contributor

Asrori, AMAK., S.Pd., MM

Format

PDF

Language

INDONESIA

Type

KTI

Document Viewer