GAMBARAN KADAR C-REACTIVE PROTEIN (CRP) PADA IBU HAMIL DENGAN KETUBAN PECAH DINI DI RSU BUNDA PALEMBANG TAHUN 2020

Dublin Core

Title

GAMBARAN KADAR C-REACTIVE PROTEIN (CRP) PADA IBU HAMIL DENGAN KETUBAN PECAH DINI DI RSU BUNDA PALEMBANG TAHUN 2020

Subject

C-Reactive Protein, Ibu Hamil, Ketuban Pecah Dini

Description

Latar Belakang : Ketuban pecah dini (KPD) adalah keluarnya air ketuban (cairan amnion) sebelum terjadinya persalinan. Faktor yang menyebabkan KPD adalah faktor eksternal yaitu infeksi 60-70%. CRP mungkin memiliki efek pro- inflamasi dan anti-inflamasi pada individu dengan infeksi. Dalam kehamilan, peningkatan CRP ibu telah dikaitkan dengan berbagai komplikasi kehamilan termasuk keguguran dini, persalinan prematur. Tujuan : Menggunakan CRP sebagai salah satu parameter untuk membantu menegakan diagnosis dini dari suatu infeksi subklinis pada ibu hamil berdasarkan umur ibu, umur kehamilan dan preeklampsia. Metode : Penelitian ini dilakukan secara deskriptif observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah seluruh Ibu hamil yang memeriksakan kadar CRP di RSU Bunda Palembang dengan kasus KPD. Hasil : Didapatkan gambaran distribusi ibu hamil kadar CRP tidak normal sebesar 26,2%. Berdasarkan kriteria ibu hamil berisiko sebesar 73,8% dan ibu hamil tidak berisiko sebesar 33,3%. Berdasarkan kriteria preterm, kadar CRP tidak normal sebesar 26,3% kategori aterm sebesar 25 %. Berdasarkan preeklampsia kadar ibu hamil tidak normal 19,4% dan yang tidak preeklampsia kadar CRP tidak normal 16,7%. Kesimpulan : Kadar CRP Ibu Hamil dengan KPD di RSU Bunda Palembang masih relatif tinggi dan pemeriksaan kadar CRP masih diperlukan untuk data penunjang diagnosis ibu hamil. Saran : Ibu hamil seyogyanya rutin melakukan konsultasi dengan dokter kandungan dan rutin melakukan pemeriksaan kadar CRP.

Creator

Wulan Purnama Sari

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang

Contributor

Drs. Refai., M.Kes

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI

Document Viewer