GAMBARAN JUMLAH TROMBOSIT PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE 2 DENGAN KAKI DIABETIK DI INDONESIA TAHUN 2007-2017 (STUDI LITERATUR

Dublin Core

Title

GAMBARAN JUMLAH TROMBOSIT PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE 2 DENGAN KAKI DIABETIK DI INDONESIA TAHUN 2007-2017 (STUDI LITERATUR

Subject

Trombosit, Diabetes Melitus Tipe 2, Kaki Diabetik.

Description

Latar Belakang : Komplikasi menahun Diabetes Melitus Tipe 2 di Indonesia terdiri atas neuropati 60%, penyakit jantung koroner 20,5%, kaki diabetik 15%, retinopati 10%, dan nefropati 7,1%.7 Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 berisiko 29 kali terjadi komplikasi kaki diabetik. Kaki diabetik merupakan luka terbuka pada permukaan kulit yang disebabkan adanya makroangiopati sehingga terjadi vaskuler insusifiensi dan neuropati.Penderita dengan kategori Dibetes Melitus Tipe 2 dengan komplikasi kaki diabetik akan mengalami disfungsi dari trombosit dan aktivasi abnormal trombosit yang menyebabkan mikroangiopati, hiperaktivitas trombosit. Tujuan Penelitian : ini adalah untuk megetahui gambaran jumlah trombosit pada pasien Diabetes Tipe 2 dengan kaki diabetik. Metode Penelitian : ini adalah penelitian yang bersifat naratif studi literatur. Literatur yang dipakai berjumlah 9 literatur dari 3 literatur berhubungan dengan jumlah trtombosit dan 7 literatur yang berhubungan dengan kaki diabetik dan diakses melalui google scholar.Hasil Penelitian : gambaran jumlah trombosit pada penderita Diabetes Melitus Tipe 2 dengan kaki diabetik normal. Kesimpulan :Gambaran jumlah trombosit pada penderita Diabetes Melitus Tipe 2 dengan kaki diabetik dalam range normal. Namun ada hubungan antara trombosit dengan kaki diabetik karena, pada penderita kaki dibetik range normalnya lebih tinggi dari penderita Diabetes Melitus Tipe 2 yang tidak disertai kaki diabetik.Saran: disarankan kepada penderita Diabetes Melitus Tipe 2 dengan kaki diabetik seyogyanya rutin memeriksa jumlah trombosit. Terkhusus pada penderita Diabetes Melitus tipe 2 dengan jenis kelamin laki-laki, umur >60 tahun dan lama menderita Diabetes Melitus > 10 tahun

Creator

Dinda Putri Utami

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang

Contributor

Drs Refai.M.Kes

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI

Document Viewer