PENGARUH PAPARAN SINAR MATAHARI TERHADAP SUSPENSI KLORAMFENIKOL DALAM MENGHAMBAT PERTUMBUHAN BAKTERI Salmonella typhi

Dublin Core

Title

PENGARUH PAPARAN SINAR MATAHARI TERHADAP SUSPENSI KLORAMFENIKOL DALAM MENGHAMBAT PERTUMBUHAN BAKTERI Salmonella typhi

Description

Latar Belakang : Demam tifoid merupakan penyakit sistemik berupa infeksi akut pada saluran pencernaan yang disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi. Kloramfenikol masih merupakan pilihan utama untuk pengobatan demam tifoid karena efektif dalam penyembuhan, murah, mudah didapat, dan dapat diberikan secara oral. Biasanya kloramfenikol diberikan secara oral dalam bentuk suspensi yang dapat dikonsumsi untuk pasien yang susah menelan terutama anak-anak, mudah dalam penggunaan, lebih tepat dosis, serta lebih cepat menimbulkan efek dibandingkan dengan sediaan padat seperti tablet. Sediaan suspensi kloramfenikol harus diperhatikan stabilitasnya pada saat penyimpanan. Kloramfenikol dapat mengalami kerusakan apabila terkena cahaya atau fotodegradasi yang dapat menghilangkan aktivitas antibakterinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur adanya pengaruh paparan sinar matahari terhadap suspensi kloramfenikol dalam menghambat pertumbuhan bakteri Salmonella typhi.

Metode : Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental karena adanya perlakuan terhadap sediaan suspensi kloramfenikol yang dipengaruhi oleh paparan sinar matahari terhadap aktivitas antibakteri.

Hasil : Berdasarkan hasil pengukuran diameter zona hambat pada suspensi kloramfenikol yang tidak terpapar sinar matahari merek A memiliki rata-rata 12,5 mm, merek B 11,5 mm, merek C 10 mm, merek D 13,5 mm, serta merek E 11,5 mm dan untuk sampel yang terpapar matahari adalah merek A 10 mm, merek B 9,5 mm, merek C 7,5 mm, merek D 11,5 mm, merek E 8,5 mm.

Kesimpulan : Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh paparan sinar matahari terhadap suspensi kloramfenikol dalam menghambat pertumbuhan bakteri Salmonella typhi dengan adanya perbedaan diameter daya hambat.

Kata Kunci : Kloramfenikol, Suspensi, Salmonella typhi, Paparan Sinar Matahari

Creator

DESSY ASTRIA WAHYUNINGSIH

Publisher

POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG JURUSAN FARMASI

Date

2019

Contributor

Pembimbing : Muhammad Taswin, S.Si, MM, Apt, M.Kes

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa

Document Viewer