GAMBARAN C-REACTIVE PROTEIN (CRP) PADA IBU HAMIL DIPUSKESMAS MERDEKAKOTA PALEMBANG TAHUN 2019

Dublin Core

Title

GAMBARAN C-REACTIVE PROTEIN (CRP) PADA IBU HAMIL DIPUSKESMAS MERDEKAKOTA PALEMBANG TAHUN 2019

Subject

: C-reaktif protein, Ibu hamil, Metode aglutinasi

Description

Masalah pada ibu hamil adalah rentannya terkena infeksi.Infeksi dapat menyebar ke seluruh tubuh sehingga membahayakan kesehatan ibu hamil.Prevalensi kematian ibu akibat infeksi di Indonesia dari tahun 2010-2013 mengalami peningkatan. Masalah infeksi dan peradangan dapat di deteksi dengan pemeriksaan c-reactive protein (CRP). Penelitian ini bertujuan mengetahui kadar CRP pada ibu hamil di Puskesmas Merdeka Palembang tahun 2019. Jenis penelitian ini deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Pemeriksaan CRP menggunakanmetode aglutinasi secara semi kuantitatif. Sampel sebanyak 31 ibu hamil diambil dengan teknik accidental sampling. Hasilnya dari 31 responden, sebanyak 26 orang (83,9%) mempunyai kadarCRP normal dan 5 orang (16,1%) kadar CRP yang tidak normal. Berdasarkan umur dari 22 responden tidak berisiko, 18 orang (81,8%) kadar CRPnormal dan 4 orang (18,2%) kadar CRP tidak normal. Sedangkan 9 responden dengan umur berisiko, 8 orang (88,9%) kadar CRP normal dan 1 orang (11,1%) kadar CRP tidak normal. Berdasarkan peningkatan berat badan selama hamil 26 responden dengan peningkatan berat badan normal, 100% kadar CRP normal, pada 5 responden dengan peningkatan berat badan berlebih didapat hasil 100% kadar CRP tidak normal. Berdasarkan tekanan darah, 1 responden hipertensi 100% kadar CRP tidak normal. Dari 14 responden tekanan darah normal, sebanyak 13 responden (92,9%) kadar CRP normal, 1 responden (7,1%) kadar CRP tidak normal. Sedangkan 16 responden hipotensi, 13 orang (81,3%) kadar CRPnormal dan 3 orang (18,8%) kadar CRPtidak normal. Disarankan agar ibu hamil selalu menjaga kesehatan, rutin periksa kedokter kandungan atau bidan dan melakukan pemeriksaan CRP sehingga infeksi terdeteksi, ibu dan calon bayi selamat.

Creator

SALWA NUR AFIFAH

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang

Contributor

Diah Navianti,S.Pd.M.Kes

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa

Document Viewer