PENGARUH PENYULUHAN MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP DAN TINDAKAN SARAPAN PAGI SISWA DI SDN 249 DAN SDN 106 PALEMBANG TAHUN 2016

Dublin Core

Title

PENGARUH PENYULUHAN MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP DAN TINDAKAN SARAPAN PAGI SISWA DI SDN 249 DAN SDN 106 PALEMBANG TAHUN 2016

Subject

PENYULUHAN MENGGUNAKAN MEDIA KOMIK

Description

Anak usia sekolah adalah investasi bangsa, karena mereka adalah generasi penerus bangsa. Tumbuh berkembangnya anak usia sekolah yang optimal tergantung pemberian nutrisi dengan kualitas dan kuantitas yang baik serta benar (Mitayani & Wiwi Sartika, 2011 ). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penyuluhan menggunakan media komik terhadap pengetahuan, sikap dan tindakan sarapan pagi siswa di SDN 249 dan SDN 106 Palembang Tahun 2016. Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu (Quasi Experiment ) dengan rancangan pre test post test dengan menggunakan kelompok pembanding. Sampel penelitian adalah siswa kelas V yang berjumlah 70 orang. Analisis univariat dan bivariat, dengan uji statistik Paired Sample T-Test dan Independent Sample T-Test pada tingkat kepercayaan 95% dan derajat kemaknaan 0,05.
Hasil penelitian dalam uji statistik univariat menunjukkan sebagian besar responden berjenis kelamin perempuan dengan rentang umur 10-13 tahun. Dari uji statistik Independent Sample T-Test menunjukkan bahwa ada perbedaan pengetahuan, sikap dan tindakan siswa mengenai sarapan pagi antara kelompok perlakuan dan kelompok pembanding dengan nilai p= 0.000, p=0.004 dan p=0.000. Kesimpulan penelitian ini adalah penyuluhan menggunakan media komik berpengaruh dalam meningkatkan pengetahuan, sikap dan tindakan sarapan pagi siswa SDN 249 dan SDN 106 Palembang.

Creator

NIA YULIA SARI

Publisher

POLITEKNIK KESEHATAN PALEMBANG PROGRAM STUDI DIII GIZI

Date

2016

Contributor

Pembimbing Utama : Yulianto, SKM, M.Kes

Format

PDF

Language

BAHSA INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer