Pengaruh Berkumur Air Rebusan Daun Salam terhadap Saliva Pada anak Kelas 8 SMP Negeri 1 Muara Pinang

Dublin Core

Title

Pengaruh Berkumur Air Rebusan Daun Salam terhadap Saliva Pada anak Kelas 8 SMP Negeri 1 Muara Pinang

Subject

Daun salam, sekresi saliva, pH saliva

Description

Latar belakang: Karies gigi merupakan penyakit kronis yang termasuk kedalam masalah kesehatan gigi dan mulut di indonesia. Saliva menjadi salah satu faktor utama penyebab terjadinya karies gigi (lubang gigi). Peningkatan sekresi atau laju aliran saliva berbanding lurus dengan peningkatan pH saliva. Cara menjaga kesehatan gigi dan mulut dilakukan seccara mekanis dan kimiawi, Rangsangan kimiawi dapat dilakukan dengan cara berkumur Air Rebusan Daun Salam (Eugenia Polyantha) yang memiliki kandungan senyawa aktif seperti tanin, flavonoid, dan minyak atsiri yang memiliki sifat antibakteri. Tujuan: Mengetahui pengaruh Berkumur Air rebusan daun salam (Eugenia Polyantha) terhadap saliva. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dengan desain one group pre-post test design menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian: Hasil uji Paired T-test pada pengukuran sebelum dan sesudah Berkumur air rebusan daun salam Pada menit ke 5, 15, dan 30 memiliki pengaruh yg signifikan terhadap peningkatan sekresi dan pH saliva, ditunjukan dengan nilai p<0.050 yang berarti berkumur air rebusan daun salam memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan sekresi dan pH saliva Kesimpulan: Berkumur air rebusan daun salam dapat meningkatkan sekresi saliva dan pH saliva pada menit ke 5 dan 15.

Creator

Yelin Dike

Publisher

Politeknik Kesehatan Palembang Jurusan Kesehatan Gigi

Contributor

Listrianah, S.Pd, M.Kes

Format

pdf

Type

Karya Tulis Ilmiah (KTI)

Document Viewer