GAMBARAN ASUPAN ZAT GIZI, KONSUMSI SAYUR DAN BUAH, AKTIVITAS FISIK DAN PENGETAHUAN PADA REMAJA OBESITAS
DI SMP NEGERI 1 PALEMBANG

Dublin Core

Title

GAMBARAN ASUPAN ZAT GIZI, KONSUMSI SAYUR DAN BUAH, AKTIVITAS FISIK DAN PENGETAHUAN PADA REMAJA OBESITAS
DI SMP NEGERI 1 PALEMBANG

Subject

obesitas, asupan zat gizi, konsumsi sayur dan buah,
aktivitas fisik, pengetahuan.

Description

Obesitas adalah keadaan yang menunjukkan ketidakseimbangan antara tinggi dan berat badan akibat jaringan lemak dalam tubuh sehingga terjadi kelebihan berat badan yang melampaui ukuran ideal. Obesitas dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti faktor genetik, kurang aktifitas fisik, lingkungan, gaya hidup, pola makan, pengetahuan. Prevalensi obesitas di Indonesia sebesar 2,5 % sedangkan di Sumatera Selatan sebesar 2,4 %.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran asupan zat gizi, konsumsi sayur dan buah, aktivitas fisik, dan pengetahuan pada remaja obesitas di SMPN 1 Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah survey dengan rancangan studi kasus. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII dan VIII SMPN 1 Palembang dengan jumlah sampel 37 siswa. Obesitas diukur berdasarkan IMT/U menggunakan standar baku WHO-NCHS (National Center For Health Statistic). Data asupan zat gizi, konsumsi sayur dan buah diperoleh melalui wawancara menggunkan FFQ, serta data aktivitas fisik dan pengetahuan diperoleh melalui wawancara dengan menggunakan kuesioner. Analisis data ditampilkan deskriptif dalam bentuk tabel tunggal dan tabel silang.
Hasil analisis univariat menunjukkan adanya gambaran asupan energi sebagian besar lebih sebesar 59,5%, asupan protein lebih sebesar 81,1%, asupan lemak lebih sebesar 67,6%, asupan karbohidrat lebih sebesar 67,6%, konsumsi sayur dan buah kurang sebesar 70,3%, aktivitas fisik sedang sebesar 73,0%, dan pengetahuan sedang sebesar 73,0%. Hasil analisis bivariat menunjukkan siswa yang menderita obesitas asupan energi, protein, lemak dan karbohidrat sebagian besar lebih, konsumsi sayur dan buah kurang, aktivitas fisik sedang dan pengetahuan sedang.
Dari hasil penelitian ini diperlukan upaya pemantauan berat badan siswa dengan adanya penimbangan berat badan dan tinggi badan secara rutin untuk mencegah dan menurunkan terjadinya obesitas pada siswa.

Creator

DENIRA ASTARI

Publisher

Poltekkes Palembang Jurusan Gizi

Date

2018

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa

Document Viewer