Dublin Core
Title
EDUKASI PROTOKOL KESEHATAN 5M PADA KELUARGA DENGAN DEFISIT PENGETAHUAN TENTANG
PREVENTIF COVID-19 DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS TANJUNG ANGUNG DESA PUSAR
PREVENTIF COVID-19 DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS TANJUNG ANGUNG DESA PUSAR
Subject
Covid-19, Edukasi 5M
Description
Belakang Perkiraan data tanggal 25 Januari 2021 terkonfirmasi kasus positif Corona Virus Disease 19 (Covid-19) di Dunia menurut World Health Organization (WHO) mencapai sebanyak 98.794.942 orang dan yang meninggal sebanyak 2.124.193 orang. Di lansir bahwa hingga saat ini di Indonesia sendiri terkonfirmasi positif Corona Virus Disease 19 (Covid-19) mencapai 999.256 orang, angka ini terus meningkat setiap harinya. Diterapkanya protokol kesehatan mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas fisik bertujuan agar masyarakat dapat beraktivitas secara aman, yang tidak membahayakan kesehatan diri sendiri dan orang lain. Namun tidak semua warga mematuhi peraturan tersebut. Ketidakpatuhan warga terhadap penerapan protokol kesehatan terjadi setiap hari dan di berbagai tempat. Tujuan Untuk memperoleh gambaran perilaku memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas fisik (5M) guna pencegahan penularan Covid-19. Metode Dalam penelitian laporan tugas akhir yang digunakan oleh peneliti adalah edukasi dan demonstrasi memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas fisik (5M) di Wilayah kerja UPTD Puskesmas Tanjung Agung desa Pusar. Hasil Pemberian edukasi protokol kesehatan 5M pada keluarga meningkat dalam upaya melakukan pencegahan Covid-19. Kesimpulan Melihat hasil penelitian diperoleh peningkatan pengetahuan pada kelompok keluarga di Wilayah kerja UPTD Puskesmas Tanjung Agung desa Pusar.Keluarga mengatakan akan melakukan perilaku 5M sesuai anjuran.
Creator
Ilham Nurmansyah
Publisher
Poltekkes Kemenkes Palembang
Date
2022
Format
PDF
Language
Indonesia
Type
KTI