Dublin Core
Title
PENERAPAN TERAPI AKUPRESUR PADA KELUARGA DENGAN HIPERTENSI UNTUK MENGATASI NYERI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEKARJAYA
KECAMATAN BATURAJA TIMUR KABUPATEN OGAN KOMERING ULU TAHUN 2022
KECAMATAN BATURAJA TIMUR KABUPATEN OGAN KOMERING ULU TAHUN 2022
Subject
Penerapan Terapi Akupresur, Pada keluarga dengan Hipertensi, untuk mengatasi nyeri
Description
Menurut World Health Organization (2018) menyebutkan sebanyak 17,9 juta orang meninggal dunia karena penyakit jantung dan 44 % nya adalah penyakit tidak menular yaitu hipertensi pada kisaran umur 30-70 tahun. Data Dinas kesehatan kabupaten Ogan Komering Ulu dengan prevalensi hipertensi sebesar 34,4 % pada penduduk usia > 15 tahun, maka estimasi penderita hipertensi di kabupaten Ogan Komering Ulu tahun 2019 sebesar 90.423 orang. jumlah penderita hipertensi yang mendapat pelayanan sesuai standar sebanyak 13.901 orang (15,4 %), terjadi peningkatan cakupan pelayanan hipertensi jika dibandingkan dengan tahun 2018 sebesar 10,9 % (sebesar 4,5 %). Adapun cara yang dapat digunakan untuk mengurangi gejala yang dialami klien Hipertensi termasuk Nyeri adalah terapi Akupresur. Tujuan : Diperoleh gambaran dalam Penerapan Terapi Akupresur pada keluarga dengan Hipertensi untuuk mengatasi Nyeri. Metode : Desain penelitian ini menggunakan metode studi kasus yang mengimplementasikan penerapan terapi akupresur pada keluarga dengan Hipertensi untuk mengatasi nyeri. Hasil : Pada keluarga klien 1 didapatkan hasil keluhan nyeri menurun dan tekanan darah membaik dan tingkat manajemen kesehatan meningkat, pada keluarga klien 2 di dapatkan hasil keluhan nyeri menurun, tekanan darah membaik dan tingkat manajemen kesehatan meningkat. Kesimpulan : Penerapan terapi Akupresur pada keluarga dengan Hipertensi untuk mengatasi Nyeri dapat mengurangi masalah pada keluarga dengan Hipertensi den gan Hasil keluhan Nyeri menurun, tekanan darah membaik dan tingkat manajemen kesehatan meningkat.
Creator
NOVERA ADELLIA RAMADHANTI
Publisher
Poltekkes Kemenkes Palembang
Date
2022
Format
PDF
Language
Indonesia
Type
KTI