EFEKTIVITAS PENERAPAN LATIHAN GERAK PINGGUL (STRETCHING) TERHADAP PENURUNAN TINGKAT
NYERI PUNGGUNG BAWAH (NPB) PADA LANSIA
DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS SUKARAYA TAHUN 2022

Dublin Core

Title

EFEKTIVITAS PENERAPAN LATIHAN GERAK PINGGUL (STRETCHING) TERHADAP PENURUNAN TINGKAT
NYERI PUNGGUNG BAWAH (NPB) PADA LANSIA
DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS SUKARAYA TAHUN 2022

Subject

Lansia, Nyeri , Nyeri Punggung Bawah (LBP), Latihan Gerak Pinggul (Stretching)

Description

Menurut WHO lansia adalah seseorang yang telah memasuki usia 60 tahun ke atas. Salah satu masalah fisik pada lansia adalah Nyeri Punggung Bawah (NPB) atau Low Back Pain (LBP). Di Indonesia LBP merupakan penyakit dengan diagnosis medis sekitar 11,9% sebagai gejala penyerta dengan diagnosa medis lainnya sekitar 24,7%. Salah satu penanganan pada Nyeri Punggung Bawah adalah terapi nonfarmakologi yaitu Latihan Gerak Pinggul (Stretching).
Tujuan: Diketahuinya Efektivitas Penerapan Latihan Gerak Pinggul (Stretching) Terhadap Penurunan Tingkat Nyeri Punggung Bawah (NPB) Pada Lansia.
Metode: Desain penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan proses keperawatan pada dua orang subjek sebagai responden penelitian.
Hasil: Dari data kedua subjek didapatkan masalah nyeri kronis dan menunjukkan terjadi penurunan rasa nyeri pada lansia setelah melakukan latihan gerak pinggul (stretching) dengan skala nyeri 6 menjadi 2 pada klien 1, dan skala nyeri 5 menjadi 1 pada klien 2.
Kesimpulan: Berdasarkan dari hasil diatas penerapan latihan gerak pinggul (stretching) ini efektif dalam penurunan tingkat nyeri punggung bawah pada lansia.
Saran: Diharapkan klien dan keluarga mampu melakukan secara rutin latihan gerak pinggul (stretching) untuk membantu menurunkan tingkat Nyeri Punggung Bawah (NPB).

Creator

NI MADE KENCANA PUSPA RIYANTI

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang

Date

2022

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI

Document Viewer