Upaya Menurunkan Penjualan Antibiotika Tanpa Resep dengan Pemberian Poster di Apotek Kota Palembang

Dublin Core

Title

Upaya Menurunkan Penjualan Antibiotika Tanpa Resep dengan Pemberian Poster di Apotek Kota Palembang

Subject

antibiotik, farmasi, poster

Description

Penggunaan antibiotik yang tidak rasional dapat terjadi karena kurangnya pengetahuan dan kebiasaan yang salah dari masyarakat. Keadaan ini diperburuk oleh rendahnya
pengetahuan dan ketidakpatuhan Tenaga Teknis Kefarmasian (TTK) pada regulasi yang mengatur penjualan obat keras. Kementrian Kesehatan bahkan sudah banyak membuat poster agar masyarakat tidak menggunakan antibiotik secara tidak tepat.
Tujuan penelitian ini adalah mengukur pengetahuan TTK tentang antibiotik dan menilai dampak dari poster terhadap penjualan antibiotik tanpa resep di beberapa apotek di Palembang oleh "Pasien Simulasi". Setelah itu dilakukan pemasangan poster di ruang tunggu apotek yang terpilih. Kemudian dilakukan kembali pembelian antibiotik tanpa resep oleh pasien simulasi.
Penelitian ini adalah kuasi-eksperimental, dilakukan di 62 apotek di Palembang, intervensi dilakukan melalui pemasangan poster dari Kemenkes RI di apotek.
Dari 62 TTK hanya 3 orang yang mendapatkan nilai bagus (skor> 7), lebih dari 50% nilai rendah. 59 dari 62 apotek menjual antibiotik tanpa resep, sebelum diberikan poster dan hanya 2 dari 15 apotek yang tidak menjual lagi antibiotik tanpa resep setelah poster dipasang. Pengetahuan TTK masih rendah dan poster yang diharapkan dapat mempengaruhi perilaku ternyata belum berhasil mengubah kebiasaan menjual antibiotik tanpa resep dokter

Creator

Sarmalina, Tedi, Sonlimar

Publisher

Poltekkes Kemenkes Jakarta III

Date

29 Nopember 2016

Format

PDF

Language

Bahasa Indonesia

Type

Prosiding

Document Viewer