Dublin Core
Title
GAMBARAN PENGETAHUAN, SIKAP, KEPATUHAN DIET DAN KADAR GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELLITUS DI RUMAH SAKIT ISLAM SITI KHADIJAH PALEMBANG TAHUN 2018
Subject
Diabetes mellitus, pengetahuan, sikap, kepatuhan diet, kadar gula Darah.
Description
Diabetes mellitus merupakan gangguan metabolisme karbohidrat menahun yang diakibatkan oleh pankreas tidak dapat memproduksi cukup insulin atau tubuh tidak dapat menggunakan insulin yang diproduksi secara efektif dengan kondisi ini glukosa dalam darah tidak bisa dipergunakan di dalam tubuh.Kadar gula darah pasien diabetes mellitus dapat terkontrol bila mempunyai pengetahuan yang cukup dalam kepatuhan diet yang diberikan sehingga dalam pelaksanaan diet menjadi lebih seimbang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan, sikap, kepatuhan diet, dan kadar gula darah pada pasien diabetes mellitus di Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang. Jenis rancangan penelitian dengan metode cross sectionalyaitu pengambilan data penellitian dalam waktu yang bersamaan. Sampel berjumlah 45 responden denganmenggunakan teknik aksidental sampling. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan alat bantu personal komputer, dan analisis responden yaitu analis univariat.
Hasil penelitian kadar gula darah tidak terkontrol ditemukan sebanyak 71,1%. Sebagian besar tingkat pengetahuan responden ditemukan dalam kategori kurang sebanyak 64,4%. Sikap responden mengenai penyakit diabetes mellitus sebagian besar dalam kategori tidak baik sebanyak 57,8%, sedangkan tingkat kepatuhan pasien ditemukan dalam kategori tidak patuh sebanyak 71,1%.
Kesimpulan : Berdasarkan kondisi pasien diabetes mellitus diatas ternyata disebabkan karena tidak adanya konsultasi gizi di rumah sakit tersebut yang seharusnya mengajurkan bagaimana cara mengatur pola makan yang sesuai dan kurangnya pengetahuan mereka dalam mengatur kadar gula darah sehingga dalam pelaksanaan diet mengakibatkan kepatuhan diet yang kurang baik dan kadar gula darah menjadi tidak terkontrol. Untuk mencegah kadar gula darah yang tidak terkontrol diharuskan bagi pasien diabetes mellitus untuk memperhatikan jenis, jumlah dan jadwal asupan agar tidak terjadi resiko berbagai macam komplikasi penyakit antara lainjantung, mata, ginjal dan saraf.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan, sikap, kepatuhan diet, dan kadar gula darah pada pasien diabetes mellitus di Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang. Jenis rancangan penelitian dengan metode cross sectionalyaitu pengambilan data penellitian dalam waktu yang bersamaan. Sampel berjumlah 45 responden denganmenggunakan teknik aksidental sampling. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan alat bantu personal komputer, dan analisis responden yaitu analis univariat.
Hasil penelitian kadar gula darah tidak terkontrol ditemukan sebanyak 71,1%. Sebagian besar tingkat pengetahuan responden ditemukan dalam kategori kurang sebanyak 64,4%. Sikap responden mengenai penyakit diabetes mellitus sebagian besar dalam kategori tidak baik sebanyak 57,8%, sedangkan tingkat kepatuhan pasien ditemukan dalam kategori tidak patuh sebanyak 71,1%.
Kesimpulan : Berdasarkan kondisi pasien diabetes mellitus diatas ternyata disebabkan karena tidak adanya konsultasi gizi di rumah sakit tersebut yang seharusnya mengajurkan bagaimana cara mengatur pola makan yang sesuai dan kurangnya pengetahuan mereka dalam mengatur kadar gula darah sehingga dalam pelaksanaan diet mengakibatkan kepatuhan diet yang kurang baik dan kadar gula darah menjadi tidak terkontrol. Untuk mencegah kadar gula darah yang tidak terkontrol diharuskan bagi pasien diabetes mellitus untuk memperhatikan jenis, jumlah dan jadwal asupan agar tidak terjadi resiko berbagai macam komplikasi penyakit antara lainjantung, mata, ginjal dan saraf.
Creator
NASWA VIDI RENATA
Publisher
POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG JURUSAN GIZI
Date
2018
Format
PDF
Language
INDONESIA
Type
KTI MAHASISWA