IMPLEMENTASI KEPERAWATAN DENGAN MASALAH PEMENUHAN
KEBUTUHAN CAIRAN PADA ANAK GASTROENTERITIS
DI RUANG RASYID THALIB RUMAH SAKIT
MUHAMMADIYAH PALEMBANG
TAHUN 2018

Dublin Core

Title

IMPLEMENTASI KEPERAWATAN DENGAN MASALAH PEMENUHAN
KEBUTUHAN CAIRAN PADA ANAK GASTROENTERITIS
DI RUANG RASYID THALIB RUMAH SAKIT
MUHAMMADIYAH PALEMBANG
TAHUN 2018

Subject

Gastroenteritis, masalah cairan, implementasi keperawatan.

Description

ABSTRAK


Cahyani, Regita. (2018). Implementasi Keperawatan dengan Masalah Pemenuhan
Kebutuhan Cairan Pada Anak Gastroenteritis di Ruang Rasyid Thalib
Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang Tahun 2018. Program Diploma
III Keperawatan, Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Palembang.
Pembimbing (I): Jawiah, S.Pd, S.Kep, M.Kes. Pembimbing (II): Rehana,
S.Pd, S.Kep, M.Kes.

Gastroenteritis merupakan penyakit yang sering terjadi pada anak berusia kurang
dari 5 tahun. Gastroenteritis yang tidak segera ditangani dapat menyebabkan anak
mengalami kekurangan cairan dan elektrolit karena tidak adanya penggantian
cairan yang hilang melalui feses sehingga mengakibat timbulnya dehidrasi. Untuk
mengatasi masalah pemenuhan kebutuhan cairan tersebut perlu dilakukan
implementasi pemberian terapi rehidrasi oral, kolaborasi pemberian terapi obat
berdasarkan program pengobatan dan memberikan pendidikan kesehatan pada
orang tua pasien mengenai gastroenteritis. Desain penelitian ini menggunakan
metode penelitian deskriptif dengan bentuk rancangan studi kasus. Subyek
penelitian yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 2 pasien anak berusia 4
tahun dan 5 tahun dengan masalah pemenuhan kebutuhan cairan pada anak
gastroenteritis. Penelitian ini berlokasi di Ruang Rasyid Thalib RS
Muhammadiyah Palembang dan telah dilaksanakan pada tanggal 26 Juni 2018.
Data penelitian ini didapatkan melalui format pengkajian anak, wawancara,
observasi, pemeriksaan fisik dan melalui dokumen hasil pemeriksaan diagnostik.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi keperawatan gastroenteritis
yang telah dilaksanakan pada An. AP dan An. NA mampu membantu mengatasi
masalah pemenuhan kebutuhan cairan pada kedua pasien.

Creator

REGITA CAHYANI

Publisher

POLTEKKES PALEMBANG JURUSAN KEPERAWATAN PALEMBANG

Date

2018

Contributor

Jawiah, S.Pd., S.Kep., M.Kes.,

Format

PDF

Language

BAHASA INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer