PENERAPAN TERAPI HYPNOSIS UNTUK MENGATASI ANSIETAS PADA KLIEN HIPERTENSI DI
WILAYAH KERJA PUSKESMAS TANJUNG AGUNG

Dublin Core

Title

PENERAPAN TERAPI HYPNOSIS UNTUK MENGATASI ANSIETAS PADA KLIEN HIPERTENSI DI
WILAYAH KERJA PUSKESMAS TANJUNG AGUNG

Subject

Kata Kunci: ansietas, hypnosis, hipertensi

Description

Latar Belakang: Hipertensi merupakan salah satu masalah kesehatan terbesar di dunia karena berhubungan dengan penyakit kardiovaskuler. Perubahan gaya hidup, sosial ekonomi, industrialisasi dapat meningkatkan penyakit hipertensi. Hipertensi adalah penyebab utama gagal jantung,stroke dan ginjal. Hipertensi disebut the silent killer karena penyakit ini tergolong yang mematikan tidak disertai gejala-gejala awal bagi penderita hipertensi.
METODE: Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penulisan karya tulis ilmiah adalah studi kasus dengan teknik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penyusunan karya tulis ilmiah ini adalah : Observasi, Wawancara, Studi dokumentasi, kriteria hasil, Ceklis. Sample yang di ambil sebanyak dua responden yang menderita hipertensi. Data penelitian ini diambil dari data UPTD puskesmas Tanjung Agung.
HASIL: Hasil penelitian keperawatan pada Tn.J dan Tn.S yang menderita hipertensi dengan diagnosis ansietas cukup berhasil dibuktikan dengan kecemasan klien menurun dilihat dari skala ansietas.
KESIMPULAN: Melihat hasil penelitian ini maka perlu adanya dukungan dari keluarga untuk memotivasi klien untuk mengontrol kecemasan, serta untuk mengatur pola hidup sehari-hari klien.

Creator

Ricky Prasetyo

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi Keperawatan Baturaja

Date

2019

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa