PENERAPAN ROM PASIF PADA KLIEN STROKE YANG MENGALAMI GANGGUAN MOBILITAS FISIK
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUKARAYA

Dublin Core

Title

PENERAPAN ROM PASIF PADA KLIEN STROKE YANG MENGALAMI GANGGUAN MOBILITAS FISIK
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUKARAYA

Subject

Stroke, ROM Pasif, Mobilitas Fisik

Description

Latar belakang: Stroke adalah gangguan fungsional otak fokal maupun global secara mendadak dan akut yang berlangsung lebih dari 24 jam akibat gangguan aliran darah ke otak. Pada tahun 2001 sebanyak 20,5 juta jiwa di dunia sudah terjangkit Stroke. Dari jumlah itu 5,5 juta telah meninggal dunia. Penyakit darah tinggi atau hipertensi menyumbang 17,5 juta kasus . jumlah penderita stroke di Indonesia berdasarkan Sensus Kependudukan dan Demografi Indonesia (SDKI) tahun 2010 sebanyak 3,6 juta setiap tahun dengan prevalensi 8,3 per 1000 penduduk, sedangkan jumlah penderita stroke di Bali tahun 2010 sebanyak 23 ribu orang (BPS,2011). Berdasarkan rekapitulasi Dinas Kesehatan Provinsi Sumatra Selatan pada tahun 2011 tercatat 30.485 jiwa penderita stroke menempati peringkat ketiga setelah jantung dan kanker (Dinas Kesehatan Provinsi Sumatra Selatan).
Tujuan dari laporan tugas akhir ini adalah memperoleh gambaran penerapan ROM pasif pada klien stroke yang mengalami gangguan mobilitas fisik di UPTD Puskesmas Sukaraya Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2019
Metode : Desain yang digunakan pada penelitian ini adalah stadi kasus dengan metode kasus deskriptif. Adanya subjek studi adalah Ny. J dan Ny. F yang menderita stroke. Dengan hasil studi penerapan ROM pasif pada klien dengan gangguan mobilitas fisik
Hasil: setelah dilakukan penerapan ROM pasif pada Ny. J dan Ny. F yang menderita stroke selama 3 kali kunjungsn diperoleh hasil yang signifikan pada pasien stroke di buktikan dengan adanya peningkatan kekuatan otot klien dan tidak terjadi kekakuan sendi lagi setelah di lakukan ROM pasif.

Creator

Nurul Rahmawati

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang prodi Keperawatan Baturaja

Date

2019

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa