HUBUNGAN STATUS PENDIDIKAN DENGAN KETEPATAN PERILAKU PENGGUNAAN OBATPADAPASIEN DIABETES MELLITUS DI RUMAHSAKIT BHAYANGKARA PALEMBANG

Dublin Core

Title

HUBUNGAN STATUS PENDIDIKAN DENGAN KETEPATAN PERILAKU PENGGUNAAN OBATPADAPASIEN DIABETES MELLITUS DI RUMAHSAKIT BHAYANGKARA PALEMBANG

Description

Latar Belakang : Penyakit Diabetes Mellitus (DM) merupakan penyakit degeneratif yang memerlukan upaya penanganan yang tepat dan serius. Penyakit diabetes dapat bersifat fatal apabila penggunaan obatnya tidak tepat. Di RS terkadang informasi tentang obat jarang atau bahkan sama sekali tidak diberikan oleh tenaga kesehatan sehingga dapat menyebabkan pasien kurang teapat dalam penggunaan obat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukiur ketepatan perilaku penggunaan obat pada pasien DM.

Metode : jenis penelitian adalah observasional dengan pendekatan cross sectional menggunakan uji crosstab pada aplikasi analisis statistik. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret-Mei 2019 di IFRS Bhayangkara Palembang.

Hasil : Hasil uji crosstab menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara status pendidikan dengan ketepatan perilaku penggunaan obat pada pasien DM di RS Bhayangkara Palembang dengan nilai p (sig-2-tailed ) 0,242> 0.05.

Kesimpulan :Umumnya pasien di RS Bhayangkara memiliki status pendidikan yang tinggi, dan tiidak ada hubungan status pendidikan dengan ketepatan perilaku penggunaan obat pada pasien DM di RS Bhayangkara Palembang.

Kata Kunci : pasien DM, status pendidikan, ketepatan perilaku penggunaan obat.

Creator

NISRINA ROSYADAH

Publisher

POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG JURUSAN FARMASI

Date

2019

Contributor

Pembimbing : Dra. Sarmalina Simamora, Apt, M.Kes

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa

Document Viewer