GAMBARAN Escherichia coli PADA MINUMAN ES JAJANAN ANAK
SEKOLAH DI BEBERAPA SD DI KELURAHAN 26 ILIR KOTA
PALEMBANG TAHUN 2019

Dublin Core

Title

GAMBARAN Escherichia coli PADA MINUMAN ES JAJANAN ANAK
SEKOLAH DI BEBERAPA SD DI KELURAHAN 26 ILIR KOTA
PALEMBANG TAHUN 2019

Subject

minuman es, MPN Escherichia coli. Palembang

Description

Salah satu katagori PJAS adalah minuman es, minuman es banyak digemari oleh anak-anak sekolah dasar namun mereka tidak menyadari bahaya yang ditimbulan oleh minuman es jajanan yang tidak higienis yaitu dapat menyebabkan penyakit diare. Bakteri yang dijadikan indikator cemaran mikroba yaitu Escherichia coli. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui Gambaran Escherichia coli Pada Minuman Es Jajanan Anak Sekolah dengan metode MPN(Most Probable Number) atau Angka Paling Mungkin, Berdasarkan higiene personil, higiene peralatan, dan higiene sarana penjaja. Jumlah sampel yang diambil adalah 11 sampel dari beberapa sekolah dasar di kelurahan 26 Ilir palembang tahun 2019. Data diperoleh dari hasil observasi(checklis) dan dilakukan analisa data Univariat dan Bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan distribusi frekuensi MPN E. coli dari 11 sampel yaitu 6 sampel (55%) memenuhi syarat dan 5 sampel (45%) tidak memenuhi syarat sesuai Perka BPOM No.16 Tahun 2016. Berdasarkan higiene personil yaitu 6 (55%) memenuhi syarat dan 5 (45%) tidak memenuhi syarat, Berdasarkan higiene peralatan yaitu 10 (90%) mamenuhi syarat dan 1 (10%) tidak memenuhi syarat, Berdasarkan higiene sarana penjaja yaitu 6 sarana (55%) dan 5 (45%) tidak memenuhi syarat menurut Kepmenkes No. 942 Tahun 2003. Disarankan agar masyarakat lebih selektif dalam memilih minuman jajanan yang akan dikonsumsi dengan melihat higiene personil dan sarana air bersih yang dipergunakan dalam mengolah minuman tersebut.

Creator

ROSNITA/

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang

Contributor

Nurhayati,S.Pd.SKM.M.Kes

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI RPL

Document Viewer