PENERAPAN TERAPI BERMAIN BUSY BOARD UNTUK MENCEGAH RISIKO GANGGUAN PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS PADA ANAK BERKEBUTUHAN
KHUSUS USIA DINI DI TK USWATUN HASANAH
KOTA LUBUKLINGGAU TAHUN 2023

Dublin Core

Title

PENERAPAN TERAPI BERMAIN BUSY BOARD UNTUK MENCEGAH RISIKO GANGGUAN PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS PADA ANAK BERKEBUTUHAN
KHUSUS USIA DINI DI TK USWATUN HASANAH
KOTA LUBUKLINGGAU TAHUN 2023

Subject

Anak berkebutuhan khusus, Busy board, Motorik halus, Risiko gangguan perkembangan

Description

Anak berkebutuhan khusus (ABK) diusia dini adalah anak pada masa taman kanak - kanak dengan karakteristik khusus seperti pada ketidakmampuan mental, emosi, fisik. Dampak dari ketidakmampuan motorik halus sulit melakukan gerakan sederhana (menggengam, menempel,menulis). Terapi bermain Busy board adalah terapi yang menggunakan busy board sebagai permainan untuk mengembangkan kemampuan dan kekuatan otot motorik halus. Metode: Penelitian ini menggunakan metode deksriptif melalui pendekatan studi kasus dengan 2 responden yaitu pada klien anak berkebutuhan khusus usia dini, pada bulan maret 2023 selama 5 hari di TK Uswatun Hasanah Lubuklinggau. Hasil: Peneliti mendapatkan diagnosa pada kedua subjek yaitu gangguan interaksi sosial dan risiko gangguan perkembangan, kedua subjek memiliki riwayat autism. Setelah 5 hari dilakukan implementasi didapatkan evaluasi diagnosa keperawatan utama teratasi, ditandai dari kontak mata kurang dan tidak ekspresif menjadi responsif, awalnya anak belum berkembang (5) dalam menulis, mengancing baju dan mengunci, setelah dilakukan bermain busy board anak mampu berkembang sesuai harapan (21) dengan benar dan berurutan. Kesimpulan: Hasil penelitian menggambarkan intervensi penerapan bermain Busy Board dapat berpengaruh dalam mencegah risiko gangguan perkembangan motorik halus pada anak berkebutuhan khusus usia dini. Saran: Penggunaan permainan busy board sebagai media stimulasi motorik halus anak dapat digunakan sebagai media pembelajaran disekolah.

Creator

RIA ASTUTI

Publisher

POLITEKNIK KESEHATAN PALEMBANG
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN LUBUKLINGGAU

Date

2023

Contributor

Ns. Eva Oktaviani, S.Kep, M.Kep, Sp.An

Format

PDF

Language

INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer