PENERAPAN LATIHAN KEMAMPUAN POSITIF PERSONAL HYGIENE PADA PASIEN HARGA DIRI RENDAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BANDAR JAYA TAHUN 2022

Dublin Core

Title

PENERAPAN LATIHAN KEMAMPUAN POSITIF PERSONAL HYGIENE PADA PASIEN HARGA DIRI RENDAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BANDAR JAYA TAHUN 2022

Subject

harga diri rendah, latihan kemampuan positif

Description

Latar belakang : Harga diri rendah adalah penilaian tentang pencapaian diri dengan menganalisa seberapa jauh perilaku sesuai dengan ideal diri. Perasaan tidak berharga, tidak berarti, dan rendah diri yang berkepanjangan akibat evalusi negatif terhadap diri sendiri dan kemampuan diri. (Silaban, 2020). Kemampuan positif merupakan kemampuan atau aspek positif yang dimiliki individu untuk mengidentifikasi kemampuan yang ada pada diri individu itu sendiri, sehingga klien dapat memilih kegiatan sesuai kemampuan yang dimilikinya. Tujuan: untuk mengetahui kemampuan positif yang dimiliki klien dalam mengatasi harga diri rendah berupa strategi pelaksanaan 1 pada klien “Ny. R “ dan “Tn. I” di wilayah kerja Puskesmas Bandar Jaya Lahat. Metode Penelitian: desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif dalam bentuk wawancara langsung kepada pasien dengan harga diri rendah yaitu melakukan latihan kemampuan positif personal hygiene. Hasil: hasil dari penerapan strategi pelaksanaan latihan kemampuan positif personal hygiene dengan pasien harga diri rendah menunjukkan bahwa terjadinya peningkatan harga diri sehingga tindakan yang dilakukan untuk mengurangi masalah tersebut pada kedua klien adalah penerapan latihan kemampuan positif. Kesimpulan: Latihan kemampuan positif dapat digunakan untuk mengatasi masalah keperawatan pada klien yang mengalami skizofrenia dengan gangguan konsep diri harga diri rendah.

Creator

Windi Sofi Afriani

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi D III Keperawatan Lahat

Date

2022

Contributor

H.A.Gani.,S.Pd.,SKM.,S.Kep.,M.Kes

Format

PDF

Language

Bahasa Indonesia

Type

KTI

Document Viewer