PEMBERIAN TERAPI POSISI SEMI FOWLER PADA PASIEN LANSIA ASMA BRONCHIAL DENGAN MASALAH POLA NAPAS TIDAK EFEKTIF DI PUSKESMAS SELAWI TAHUN 2022

Dublin Core

Title

PEMBERIAN TERAPI POSISI SEMI FOWLER PADA PASIEN LANSIA ASMA BRONCHIAL DENGAN MASALAH POLA NAPAS TIDAK EFEKTIF DI PUSKESMAS SELAWI TAHUN 2022

Subject

Lanjut Usia , Asma Bronchialis, Pola Nafas tidak efektif, pemberian terapi posisi semi fowler

Description

Latar Belakang : Lanjut usia lebih rentan terhadap berbagai penyakit, salah satunya adalah penyakit Asma Bronchial. Gejala yang ditimbulkan seperti mengi, sesak napas yang bersifat reversibel baik dengan atau tanpa pengobatan. Tindakan non farmakologis yang diberikan pada pasien Asma Bronchial adalah Pemberian Posisi Semi Fowler untuk mengurangi ketidakefektifan pola pernapasan. Pemberian posisi ini akan mensuplai jumlah oksigen lebih banyak sehingga mampu meredakan penyempitan jalan napas dan memenuhi O2 dalam darah.
Metode : Desain penelitian ini adalah studi kasus untuk mengeskplorasi masalah pola nafas tidak efektif pada pasien lansia Asma Bronchial dengan implementasi keperawatan yaitu pemberian terapi posisi semi fowler di Puskesmas Selawi . Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan asuhan keperawatan yang meliputi pengkajian ,diagnosa keperawatan, perencanaan, evaluasi serta dokumentasi .
Hasil : Hasil studi kasus masalah Pola Nafas tidak Efektif dapat diatasi dengan cara melakukan pemberian terapi posisi semi fowler pada klien.
Kesimpulan : Implementasi pemberian terapi posisi semi fowler dapat mengatasi masalah Pola Nafas tidak efektif.

Creator

Eska Dwi Prajayanti

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi D III Keperawatan Lahat

Date

2022

Contributor

Sherli Shobur, SKM, MKM

Format

PDF

Language

Bahasa Indonesia

Type

KTI

Document Viewer