ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. “R”
DI TEMPAT PRAKTIK MANDIRI BIDAN FAULIEN
KOTA PALEMBANG TAHUN 2023

Dublin Core

Title

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. “R”
DI TEMPAT PRAKTIK MANDIRI BIDAN FAULIEN
KOTA PALEMBANG TAHUN 2023

Subject

KESEHATAN IBU DAN ANAK

Description

Kesehatan ibu dan anak perlu mendapatkan prioritas dalam
penyelenggaraan upaya kesehatan, karena Ibu dan anak merupakan kelompok rentan terhadap keadaan keluarga dan sekitarnya secara umum dinilai dari angka kematian ibu dan angka kematian bayi, sehingga diperlukan asuhan yang berkesinambungan. Upaya yang dilakukan untuk menurunkan angka kematian ibu dan angka kematian bayi
yaitu memberikan asuhan kebidanan secara berkesinambungan dengan standar pelayanan masa kehamilan, persalinan, nifas dan neonatal, salah
satu upaya dalam proses persalinan yang dapat dilakukan adalah dengan teknik relaksasi hypnobirthing. Tujuan penulisan laporan ini ialah untuk memberikan asuhan kebidanan komprehensif pada Ny.”R” di tempat
praktik mandiri bidan faulien Palembang tahun 2023. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah studi kasus. Pengumpulan data didapatkan melalui wawancara, observasi, anamnesis dan rekam medis Ny.”R”. Hasil asuhan komprehensif ini menunjukan ada kesenjangan pada masa kehamilan dimana kunjungan kehamilan di trimester
pertama ibu tidak memeriksa kehamilannya ke dokter. Pada persalinan saat menolong persalinan bidan tidak menggunakan kacamata, penutup kepala dan sepatu boot. Pada asuhan nifas dan bayi baru lahir tidak ditemukan kesenjangan. Dengan adanya laporan tugas akhir ini,
diharapkan sarana dan tenaga kesehatan mampu mempertahankan serta meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan sesuai dengan standar pelayanan kebidanan dalam memberikan asuhan komprehensif.

Creator

MERLIN SEPTIANA

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Jurusan Kebidanan

Date

TAHUN 2023

Contributor

Yunetra Franciska, SST.,M.Keb
Sari Wahyuni, SST.,M.Keb

Format

PDF

Language

BAHASA INDONESIA

Type

KTI

Document Viewer