Hubungan Pengetahuan dan Perilaku Orang Tua dengan Status
Karies Gigi Anak di TK Liko Palembang

Dublin Core

Title

Hubungan Pengetahuan dan Perilaku Orang Tua dengan Status
Karies Gigi Anak di TK Liko Palembang

Subject

Pengetahuan, Perilaku, Karies, Anak, Orang tua

Description

Pengetahuan dan perilaku orang tua berperan penting dalam mempengaruhi status kesehatan gigi anak. Cukupnya pengetahuan mempengaruhi perilaku kesehatan
terutama kesehatan gigi dan mulut sedangkan kurangnya pengetahuan menimbulkan masalah penyakit gigi dan mulut termasuk karies. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya hubungan pengetahuan dan perilaku orang tua dengan status karies gigi anak di TK Liko Palembang. Metode penelitian ini menggunakan survei analitik melalui pendekatan Cross sectional dengan teknik total sampling. Sampel dalam
penelitian ini berjumlah 45 orang tua dan 45 anak TK Liko Palembang. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisa univariat dan analisa bivariat dengan Uji chi
square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan dan perilaku orang tua yang baik tentang kesehatan gigi, sebagian besar memiliki anak dengan karies sangat rendah.
Demikian sebaliknya, pengetahuan dan perilaku orang tua yang kurang tentang kesehatan gigi, sebagian besar memiliki anak dengan karies sangat tinggi. Selanjutnya, jumlah rata-rata karies gigi anak adalah 4,9. Pada uji chi square dengan p-value = 0,004 untuk pengetahuan dan p-value = 0,016 untuk perilaku. Kesimpulannya adalah terdapat hubungan pengetahuan dan perilaku orang tua dengan status karies gigi anak di TK Liko Palembang, yaitu bila orang tua memiliki pengetahuan baik maka anaknya memiliki status karies rendah, demikian juga bila orang tua memiliki perilaku baik
maka anaknya memiliki status karies rendah.

Creator

Nanda Maharani

Publisher

Politeknik Kesehatan Palembang Jurusan Kesehatan Gigi

Date

2023

Contributor

drg. Nur Adiba Hanum, M.Kes

Format

pdf

Language

Indonesia

Type

Karya Tulis Ilmiah

Document Viewer