Dublin Core
Title
Pengaruh Berkumur Air Seduhan Bunga Telang (Clitoria ternatea L) Terhadap pH Saliva
Subject
Bunga Telang (Clitoria ternatea L), pH Saliva
Description
Latar belakang derajat keasaman (pH) saliva merupakan bagian yang penting dalam meningkatkan integritas gigi karena dapat meningkatkan terjadinya remineralisasi, dimana penurunan pH saliva dapat menyebabkan demineralisasi gigi. Keasaman saliva merupakan faktor penting yang berperan dalam karies gigi, kelainan periodontal, dan penyakit lain di rongga mulut. Untuk mencegah ketidakseimbangan asam di dalam rongga mulut dapat dilakukan dengan mencegah terbentuknya plak, maka diperlukan pemberian bahan anti bakteri untuk menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans. bunga telang (Clitoria ternatea L) mengandung senyawa metabolit sekunder alkaloid dan flavonoid yang mempunyai potensi sebagai antibakteri. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh berkumur air seduhan bunga telang (Clitoria ternatea L) terhadap pH saliva. Metode penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan desain pre dan post test. Sampel penelitian berjumlah 40 orang mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palembang. Hasil Uji One Way Anova, didapatkan nilai P Value 0,943 (P > 0,05), hal ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan bermakna rata-rata pH saliva setelah berkumur dengan air seduhan bunga telang konsentrasi 10g/l, 20g/l, 30g/l, dan chlorhexidine. Kesimpulan yang didapat dari penelitian bahwa berkumur dengan air seduhan bunga telang konsentrasi 10g/l, 20g/l, 30g/l efektiv dapat meningkatkan pH saliva.
Creator
Athaya Nur Fadillah
Publisher
Politeknik Kesehatan Palembang Jurusan kesehatan Gigi
Date
2023
Contributor
drg. Nur Adiba Hanum, M.Kes
Format
pdf
Language
Indonesia
Type
Karya Tulis Ilmiah (KTI)