GAMBARAN PENYAKIT GIGI DAN MULUT DI POLIKLINIK GIGI RUMAH SAKIT ISLAM SITI KHADIJAH PALEMBANG TAHUN 2017

Dublin Core

Title

GAMBARAN PENYAKIT GIGI DAN MULUT DI POLIKLINIK GIGI RUMAH SAKIT ISLAM SITI KHADIJAH PALEMBANG TAHUN 2017

Subject

Penyakit Gigi dan Mulut, RS Islam Siti Khadijah

Description

Kesehatan gigi dan mulut adalah aspek yang menunjang kesehatan umum yang akan berdampak pada kualitas hidup manusia. Usaha pencegahan karies telah dilakukan pemerintah, tetapi tingkat prevalensi karies yang menjadi masalah utama dalam rongga mulut di Indonesia masih tinggi. Untuk kesehatan gigi dan mulut (Riskesdas) 2018 mencatat proporsi masalah gigi dan mulut sebesar 57,6% dan yang mendapatkan pelayanan dari tenaga medis gigi sebesar 10,2%. Adapun proporsi perilaku menyikat gigi dengan benar sebesar 2,8% (Riskesdas. 2018). Penelitian ini berjudul Gambaran Penyakit Gigi Dan Mulut Di Poliklinik Gigi Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang Pada Tahun 2017. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penyakit gigi dan mulut di poliklinik gigi. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif mengambil data sekunder dari hasil rekam medis pasien. Populasi sama dengan sampel sebanyak 1783 pasien. Analisa data yang digunakan adalah univariate. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah kejadian penyakit jaringan keras gigi pasien RSI Siti khadijah selama tahun 2017 khususnya kasus nekrose pulpa sebanyak 605 pasien dengan persentase sebesar 47,38%. Penyakit jaringan periodontal kasus abses didapati jumlah kasus kejadian sebanyak 86 pasien dengan persentase sebesar 40,56%. Saran dari hasil penelitian ini adalah diharapkan pada petugas rumah sakit khususnya pada perawat gigi agar dapat mengadakan penyuluhan tentang kebersihan gigi dan mulut secara face to face dengan pasien serta memberikan motivasi kepada masyarakat untuk mempertahankan gigi yang masih bisa dirawat

Creator

Dian Novianti Pangastuti

Publisher

POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG JURUSAN KEPERAWATAN GIGI

Date

2019

Contributor

drg. Sri Wahyuni, M.Kes

Format

PDF

Language

INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer