Pemasaran Sosial Tentang Kesehatan Gigi dan Mulut Menggunakan Flip Chart Pada Kader Posyandu di Kelurahan Bukit Lama Palembang

Dublin Core

Title

Pemasaran Sosial Tentang Kesehatan Gigi dan Mulut Menggunakan Flip Chart Pada Kader Posyandu di Kelurahan Bukit Lama Palembang

Subject

Kata Kunci : Kader, Posyandu, Pengetahuan, Flip chart

Description

Kader sebagai ujung tombak dalam pelaksanaan kegiatan Posyandu memiliki peran yang sangat penting bagi penyelenggaraan Posyandu. Pengetahuan kader menjadi
indikator utama dalam keberhasilan usaha Posyandu untuk mewujudkan masyarakat sehat. Diketahui perubahan pengetahuan kesehatan gigi dan mulut kader Posyandu di Kelurahan Bukit Lama Palembang sebelum dilakukan pemasaran sosial di bidang kesehatan dengan metode penyuluhan menggunakan media Lembar Balik (Flip Chart) Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental semu (quasi-experiment). Rancangan penelitian yang digunakan berupa pretest-posttest one group design yaitu kelompok
yang diberi perlakuan penyuluhan menggunakan flip chart. Berdasarkan hasil penelitian
yang dilakukan pada bulan Februari – Maret 2022 di wilayah kerja Kecamatan Bukit Lama
Kota Palembang maka didapatkan kesimpulan Sebagian besar kader posyandu di wilayah
kerja Kecamatan Bukit Lama Kota Palembang tahun 2022 memiliki tingkat pendidikan terakhir terbanyak yaitu SMA/SMK. Rata-rata umur kader Posyandu di wilayah kerja
Kecamatan Bukit Lama Kota Palembang tahun 2022 sebesar 36,67 tahun. Masa pengabdian kader terendah saat dilakukan penelitian ini adalah 1 tahun dan yang terlama adalah 13
tahun rata-rata nilai pre-test pengetahuan kader Posyandu di wilayah kerja Kelurahan Bukit Lama Kota Palembang adalah sebesar 17,10 poin. Pada pengujian post-test pengetahuan didapatkan rata-rata nilai sebesar 23,37 poin. Terlihat adanya peningkatan rata-rata nilai pengetahuan pada kader Posyandu di wilayah kerja Kelurahan Bukit Lama Kota Palembang tahun 2022.

Creator

Rizka Dewi Alya

Publisher

Politeknik Kesehatan Palembang Jurusan Kesehatan Gigi

Date

2022

Contributor

Mujiyati, SE,MSi

Format

pdf

Language

Indonesia

Type

KTI/LTA Mahasiswa

Document Viewer