GAMBARAN KEBERADAAN PENGAWET BORAKS PADA CINCAU HITAM YANG DIJUAL DI PASAR TRADISIONAL KOTA PALEMBANG

Dublin Core

Title

GAMBARAN KEBERADAAN PENGAWET BORAKS PADA CINCAU HITAM YANG DIJUAL DI PASAR TRADISIONAL KOTA PALEMBANG

Subject

Boraks, Cincau Hitam, Kit Boraks

Description

Latar Belakang : Pangan merupakan kebutuhan pokok yang paling mendasar yang diperlukan manusia untuk menjalankan hidup. Pangan yang aman untuk dikonsumsi harus bebas dari cemaran fisik, cemaran biologi dan cemaran kimia. Berdasarkan Permenkes RI No.033 Tahun 2012 tentang Bahan Tambahan Pangan ( BTP ), Boraks merupakan zat pengawet yang tidak diizinkan keberadaannya pada pangan karena dapat menimbulkan efek racun. Boraks sering disalahgunakan sebagai bahan tambahan pangan karena dapat memperbaiki tekstur makanan hingga lebih kenyal dan lebih disukai konsumen. Salah satu makanan yang dapat ditambahkan boraks adalah Cincau Hitam. Tujuan penelitian : Untuk mengetahui gambaran keberadaan pengawet Boraks pada Cincau Hitam yang dijual di Pasar Tradisional Kota Palembang. Jenis penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif melalui pengujian laboratorium secara kualitatif dengan pendekatan secara cross sectional. Metode pemeriksaan : Imunokromatografi kertas dengan jumlah sampel 15 sampel Cincau Hitam yang diambil dari seluruh pedagang di pasar tradisional Kota Palembang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Hasil penelitian : Dari 15 sampel Cincau Hitam yang dijual di pasar tradisional Kota Palembang peneliti tidak menemukan Cincau Hitam yang mengandung Boraks. Kesimpulan : Cincau Hitam yang dijual di pasar tradisional Kota Palembang (100%) negatif tidak mengandung Boraks. Saran : Bagi masyarakat untuk tetap berhati-hati dan selalu waspada terhadap makanan yang dikonsumsi, terutama produk siap saji.

Creator

Khusnul Latifah

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang

Contributor

Abdul Mutholib, ST., MT

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI

Document Viewer