PENGARUHPENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG WAKTU PEMBERIAN SUSU BOTOL TERHADAP TERJADINYA KARIES PADA ANAK USIA 2-5 TAHUN

Dublin Core

Title

PENGARUHPENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG WAKTU PEMBERIAN SUSU BOTOL TERHADAP TERJADINYA KARIES PADA ANAK USIA 2-5 TAHUN

Subject

Pengetahuan Orangtua, Karies

Description

Latar Belakang:Pengetahuan adalah ranah hasil yang terjadi karena seseorang melakukan penginderaan terhadap objek tertentu, melalui panca indera manusia. Pengetahuan orangtua mengenai terjadinya kariessusu botol pada anak diakibatkan pola konsumsi susu formula yang kurang tepat seperti cara penyajian menggunakan botol yang dihubungkan dengan lama pemberian, frekuensi, dan waktu pemberian susu botol. Judul Penelitian: Penelitian ini berjudul “pengaruh pengetahuan orangtua (ibu) tentang waktu pemberian susu botol terhadap terjadinya karies pada anak usia 2-5 tahun”. Tujuan Penelitian: Tujuan dari penelitian ini yaituuntuk mengetahui pengaruh pengetahuan orangtua (ibu) tentang waktu pemberian susu botol terhadap terjadinya karies pada anak usia 2-5 tahun.Metode Penelitian:Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan metode cross sectional dimana data yang menyangkut variabel terikat dikumpulkan dalam waktu yang bersamaan. Responden:Terdiri dari 48 orang tua dari anak yang di berikan susu botol di desa Muara Pianang Empat Lawang. Hasil Penelitian:Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan ibu tentang waktu pemberian susu botol terhadap terjadinya karies pada anak usia 2-5 tahun kategori baik 9 responden, sedangkan kategori sedang 21 responden, dan kategori kurang 18 responden. Pemeriksaan tingkat keparahan karies gigi def-t pada gigi susu sebanyak 263 gigi dengan rata-rata sebesar 5,4 artinya setiap anak memiliki 4 sampai 5 gigi susu yang karies dengan kriteria Tinggi. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pengetahuan orangtua (ibu) tentang waktu pemberian susu botol terhadap terjadinya karies pada anak usia 2-5 tahun.

Creator

RIANA SYAPUTRI

Publisher

Politeknik Kesehatan Palembang Jurusan Kesehatan Gigi

Date

2021

Contributor

Drg Saluna Deynilisa, MPd

Format

PDF

Language

INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer