PENERAPAN RENDAM KAKI AIR HANGAT PADA KLIEN RHEUMATOID ARTHRITIS DENGAN NYERI KAKI PADA LANSIA

Dublin Core

Title

PENERAPAN RENDAM KAKI AIR HANGAT PADA KLIEN RHEUMATOID ARTHRITIS DENGAN NYERI KAKI PADA LANSIA

Subject



Lansia, Arthritis Rheumatoid, Nyeri, Rendam Kaki Air Hangat

Description

Indonesia termasuk dalam lima besar negara dengan jumlah lanjut usia terbanyak di dunia. Masalah kesehatan pada lanjut usia berawal dari kemunduran sel-sel tubuh, sehingga fungsi dan daya tahan tubuh menurun serta faktor resiko terhadap penyakit pun meningkat. Beberapa penyakit yang sering terjadi pada lanjut usia salah satunya Rheumatoid Arthritis (RA). Masalah yang timbul pada penderita rheumatoid artritis yaitu nyeri, dan tindakan untuk menghilangkan nyeri dibedakan menjadi dua terapi yaitu terapi farmakologi dan non farmakologi. Salah satu tindakan nonfarmakologi yaitu dengan terapi air hangat dengan cara rendam kaki air hangat. Tujuan Penelitian : Mengetahui skala nyeri, efektifitas penerapan rendam kaki air hangat dan evaluasi hasil penerapan sebelum dan sesudah dilakukan penerapan rendam kaki air hangat pada 2 lansia dengan Arthritis Rheumatoid. Metode Penelitian :Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan menggunakan pendekatan proses keperawatan pada dua orang subjek sebagai responden penelitian. Hasil Penelitian :Diperoleh diagnosa nyeri kronis pada kedua subjek. Pengaruh rendam kaki air hangat cenderung menurunkan nyeri subjek dengan interval skala nyeri sebelum 6-7 (nyeri sedang dan nyeri berat terkontrol ) menjadi tidak nyeri atau ringan dengan skala 1-2. Kesimpulan :Berdasarkan hasil penelitian didapatkan nyeri berkurang, dan penerapan rendam kaki air hangat ini efektif untuk menurunkan nyeri pada lansia dengan Arthritis Rheumatoid. Saran : kepada peneliti lain yang akan melakukan penerapan rendam kaki air hangat pada klien rheumatoid arthritis dengan nyeri kaki pada lansia untuk dapat melakukan penerapan berikutnya pada saat klien beraktivitas sehari-hari.

Creator

Ajeng Oktariwi Pratama

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi Keperawatan Baturaja

Date

Tahun 2021

Format

PDF

Language

Bahasa Indonesia

Type

KTI

Document Viewer