ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN
PENERAPAN TEKNIK RELAKSASI NAPAS
DALAM DAN BATUK EFEKTIF PADA
PENDERITA TB PARU

Dublin Core

Title

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN
PENERAPAN TEKNIK RELAKSASI NAPAS
DALAM DAN BATUK EFEKTIF PADA
PENDERITA TB PARU

Subject


Tuberkulosis Paru

Description


Latar Belakang : Berdasarkan data World Health Organization (WHO) Pada tahun 2014 terdapat 9,6 juta penduduk dunia terinfeksi kuman TB Pada tahun 2014, jumlah kasus TB paru terbanyak berada pada wilayah Afrika (37%), wilayah Asia Tenggara (28%), dan wilayah Mediterania Timur (17%). Tujuan : Mampu memberikan Asuhan Keperawatan Keluarga Dengan Penerapan Teknik Relaksasi Napas Dalam Dan Batuk Efektif Pada Penderita Tb Paru di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Tanjung Agung Kecamatan Baturaja Barat Tahun 2018. Metode : Asuhan keperawatan diberikan berfokus pada 2 orang klien yang menderita TB Paru dengan penerapan Teknik Relaksasi Napas Dalam Dan Batuk Efektif selama 3x kunjungan. Data disajikan dalam bentuk transkrip dengan urutan proses keperawatan. Data kemudian diinterpretasikan, analisis dan bahas menggunakan perbandingan antara hasil penelitian dengan konsep-konsep maupun penelitian orang lain. Hasil : Pengelolaan data ini dilakukan untuk mengetahui hasil dari asuhan keperawatan yang diberikan dengan Penerapan teknik relaksasi napas dalam dan batuk efektif. Kesimpulan : setelah dilakukan 3x kunjungan dan diajarkan teknik relaksasi napas dalam dan batuk efektif yang benar klien dan keluarga mampu melakukannya secara mandiri. Saran : Penerapan teknik relaksasi napas dalam dan batuk efektif diharapkan dapat menjadi bahan kajian bagi UPTD Puskesmas Tanjung Agung dan meningkatkan kualitas dalam menyusun standar asuhan keperawatan terhadap klien TB Paru.

Creator

Ebet putra

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi Keperawatan Baturaja

Date

2018

Format

PDF

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa