PEMBERIAN TABLET FE PADA IBU HAMIL
UNTUK MENCEGAH ANEMIA

Dublin Core

Title

PEMBERIAN TABLET FE PADA IBU HAMIL
UNTUK MENCEGAH ANEMIA

Subject

Kata Kunci : ibu hamil, anemia, tablet Fe

Description

Latar belakang : Ibu hamil biasanya termasuk dalam kelompok rawan kekurangan gizi, karena terjadi peningkatan kebutuhan gizi untuk memenuhi kebutuhan ibu dan janin. Pada ibu hamil biasanya akan membawa dampak terhadap gangguan gizi antara lain anemia. Anemia pada ibu hamil sangat lah penting karena nutrisi dan oksigen bisa memenuhi pertumbuhan oksigen,upaya untuk meningkatkan kadar Hb sehingga dapat menghindari terjadinya anemia dan pencegahan perdarahan pada saat melahirkan maka ibu hamil diberikan tablet tambah darah minimal yaitu tablet (Fe) selama kehamilan. Tablet Fe merupakan tablet mineral yang diperlukan oleh tubuh untuk pembentukan sel darah merah atau hemoglobin. Tujuan : memperoleh gambaran Pemberian tablet Fe pada ibu hamil untuk mencegah anemia. Metode: Penelitian ini adalah penelitian deskriptif studi literatur yang mengambarkan Pemberian tablet Fe pada ibu hamil untuk mencegah anemia. Hasil : Hasil yang didapatkan adalah adanya 5 jurnal yang membahas tentang pemberian tablet fe pada ibu hamil untuk mencegah anemia. Hasil ini menunjukan bahwa dari 5 jurnal tersebut lebih banyak responden yang dapat meningkatkan pengetahuan dalam mengkonsumsi tablet Fe dengan cukup. Kesimpulan: Dapat disimpulkan bahwa responden dapat meningkatkan pengetahuan dan kepatuhan dalam mengkonsumsi tablet Fe.

Creator

Deta Atika Putri

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi Keperawatan Baturaja

Date

2020

Format

pdf

Language

Indonesia

Type

KTI Mahasiswa

Document Viewer