HUBUNGAN STATUS GIZI LEBIH (OVERWEIGHT) DENGAN KARIES GIGI PADA ANAK

Dublin Core

Title

HUBUNGAN STATUS GIZI LEBIH (OVERWEIGHT) DENGAN KARIES GIGI PADA ANAK

Subject

Status Gizi Lebih (overweight), Karies Gigi

Description

Berat badan berlebih memiliki efek pada kesehatan rongga mulut dan sebaliknya kesehatan rongga mulut juga memiliki efek terhadap penambahan berat badan. gizi lebih disebabkan oleh kemajuan ekonomi pada lapisan masyarakat tertentu disertai dengan kurangnya pengetahuan tentang gizi, menu seimbang dan kesehatan. Tujuan Penelitian : diketahuinya hubungan status gizi lebih (overweight) dengan karies gigi pada anak melalui hasil-hasil penelitian. Desain Penelitian : desain penelitian menggunakan studi Literatur, dengan menganalisis dan menyimpulkan berdasarkan dari penelitianyang sudah ada. Hasil Penelitian : dari hasil yang dihimpun peneliti data yang diperoleh adalah kebanyakan anak dengan status lebih (overweight) memiliki karies gigi dengan frekuensi DMF-T/ def-t cukup tinggi. Penyebab utama karies pada anak status gizi lebih (obesitas) dikarenakan pola makan. Yang dimaksud pola makan disini adalah perilaku anak dalam memilih jenis makanan dan frekuensi makan yang lebih. Kesimpulan : ada hubungan yang bermakna antara anak dengan status gizi lebih (overweight) dengan kejadian karies.

Creator

Harisma Yulandari

Publisher

POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG JURUSAN KEPERAWATAN GIGI

Date

2020

Contributor

drg. Nur Adiba Hanum, M. Kes

Format

PDF

Language

INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer