Dublin Core
Title
EFEKTIFITAS MENGUNYAH BUAH APEL JENIS WASHINGTON TERHADAP PENURUNAN SKOR PLAK
Subject
Apel , Skor Plak
Description
Plak merupakan suatu deposit lunak yang melekat erat pada permukaan gigi yang terdiri dari mikroorganisme yang berkembang biak dalam suatu matrik interseluler apabila seseorang melalaikan kebersihan gigi dan mulutnya. Pencegahan pembentukan plak dapat dilakukan secara mekanis maupun kimiawi. Mengunyah buah apel adalah salah satu tindakan mekanis untuk mengurangi plak yang ada pada gigi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas mengkonsumsi buah apel terhadap penurunan skor plak. Penelitian ini menggunakan Metode Penelitian studi literature dengan menelaah 20 sumber literature yang berbentuk buku,artikel ilmiah dan jurnal, khususnya yang terpublikasi yang merupakan hasil penelitian atau karya ilmiah sebelumnya yang sudah sah dan diakui. Hasil dari penelitian ini mengunyah buah apel sangat efektif untuk menurunkan plak pada gigi yang dimana didalam kandungan buah apel terdapat tannin yang berfungsi sebagai penyegar dan sikat gigi alami, terdapat juga katekin yaitu senyawa polifenol yang terkandung didalam buah dan daun apel katekin menghambat perlekatan bakteri streptococcus mutan pada permukaan gigi dan mendeturasi protein sel bakteri sehingga bakteri streptococcus mutan mati. Sehingga dapat disimpulan dari hasil beberapa penelitian sebelumnya mengkonsumsi buah apel efektif menurunkan skor plak.
Creator
Ami Velia Sandi
Publisher
POLTEKKES KEMENKES PALEMBANG JURUSAN KEPERAWATAN GIGI
Date
2020
Contributor
Tri Syaniati, SKM, M. Kes
Format
PDF
Language
INDONESIA
Type
KTI MAHASISWA