ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY “M”
DI PRAKTIK MANDIRI BIDAN ELVIYANA
PALEMBANG TAHUN 2019/2020

Dublin Core

Title

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY “M”
DI PRAKTIK MANDIRI BIDAN ELVIYANA
PALEMBANG TAHUN 2019/2020

Subject

Kesehatan Ibu dan Anak

Description

Angka Kematian Ibu (AKI) merupakan salah satu indikator untuk melihat keberhasilan upaya kesehatan ibu.Menurut WHO Kematian ibu sangat tinggi, Sekitar 295.000 wanita meninggal selama dan setelah kehamilan dan persalinan pada tahun 2017. Di Indonesia terjadi penurunan kematian ibu selama periode 1991-2015 dari 390 menjadi 305 per 100.000 kelahiran hidup. AKI yang dilaporkan di Provinsi Sumatera Selatan berdasarkan Data Profil Kesehatan pada tahun 2017 sebanyak 107/100.000 kelahiran hidup. Jumlah kematian ibu (AKI) tahun 2017 di Kota Palembang berdasarkan laporan sebanyak 7 orang dari 27.876 kelahiran hidup. Tujuan: mampu memberikan asuhan secara komprehensif pada Ny.”M”di PMB Elviyana Palembang Tahun 2019/2020. Laporan ini membahas tentang asuhan kebidanan komprehensif pada Ny. “M” menggunakan metode studi kasus (case study) dengan cara continuityofcare. Pengambilan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, pemeriksaan fisik serta pendokumentasian dilakukan secara SOAP dan alat pemeriksaan fisik pada ibu hamil, nifas, BBL dan alat pertolongan persalinan. Hasil: Pada asuhan kebidanan kehamilan ditemukan bahwa tablet Fe yang diberikan kurang dari 90 tablet. Pada asuhan kebidanan persalinan terdapat kesenjangan antara teori dan praktek yaitu tidak menggunakan alat pelindung diri lengkap yaitu tidak mengenakan kaca mata pelindung, penutup kepala dan masker. Sedangkan pada asuhan kebidanan nifas kunjungan nifas hanya dilakukan 2 kali sehingga terdapat kesenjangan antara teori dan praktik. Melalui laporan ini, diharapkan bagi tenaga kesehatan dapat meningkatkan kualitas dan mutu pelayanan kesehatan sesuai dengan standar pelayanan yang telah ditetapkan.

Creator

IRA SEPTIANA

Publisher

Poltekkes Palembang Jurusan Kebidanan

Date

Tahun 2020

Contributor

Elita Vasra, SST, M.Keb
Eprila, SST, M.Keb

Format

pdf

Language

bahasa indonesia

Type

KTI

Document Viewer