Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny''A'' di praktik mandiri bidan Piska Mariati Muara Enim Tahun 2019

Dublin Core

Title

Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny''A'' di praktik mandiri bidan Piska Mariati Muara Enim Tahun 2019

Subject

Asuhan Kebidanan

Description

Tujuan laporan tugas akhir ini untuk memberikan asuhan kebidanan secara
continuity of care pada ibu hamil, bersalin, nifas, dan neonatus dengan
menggunakan pendekatan manajemen kebidanan yang dilakukan pada Ny. ”A”.
Asuhan diberikan di BPM Piska Mariati mulai februari 2019 sampai mei 2019.
Pengambilan data dilakukan secara langsung dengan pasien. Asuhan kehamilan
dilakukan kunjungan sebanyak dua kali pada usia kehamilan 39 minggu 1 hari,
dan 40 minggu 1 hari dengan HPHT 05 juli 2018 dan TP 12 April 2019.
Selama kunjungan ibu mengeluh pada pemeriksaan terakhir, yaitu nyeri punggung
dan mulai terasa kenceng-kenceng tapi jarang, keluhan ini fisiologis dan telah
diberikan teknik relaksasi. Didapatakan hasil pemeriksaan dengan keadaan umum
baik dan tekanan darah 110/70 mmHg. Sehingga selama kehamilan Ny “A“ dalam
keadaan baik dan normal. Asuhan Persalinan tanggal 19 maret 2019 pukul 01. 30
wib ibu datang ke BPM dengan keluhan kenceng-kenceng dan keluar lendir darah
dilakukan pemeriksaan jam 10.00 wib hasil VTØ6 cm eff 60%, ketuban (+), pada
jam 11.45 wib ketuban pecah dilakukan VT Pembukaan (Ø) 10cm, efficement
100%. Saat proses persalinan ibu bersalin secara normal dengan asuhan APN 60
langkah, bayi lahir jenis kelamin laki-laki, BB 3300 gram, PB 47 cm segera
dilakukan perawatan bayi baru lahir. Masa Nifas berjalan dengan fisiologis, ASI
lancar dan mengajarkan ibu menyusui dengan benar.
Berdasarkan hasil asuhan kebidanan continuity of care yang telah dilakukan pada
Ny.”A” diharapkan klien dapat menerapkan konseling yang telah diberikan
selama dilakukan asuhan kebidanan sehingga kondisi ibu dan bayi tetap baik dan
dapat mencegah terjadinya komplikasi hingga kematian.

Creator

Ayu Habiba

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi D-III Kebidanan Muara Enim

Date

2019

Contributor

Siti Hindun, SKM. M.Kes

Format

pdf

Language

Bahasa Indonesia

Type

KTI Mahasiswa

Document Viewer