PENERAPAN METODE SWADDLING UNTUK MEMINIMALKAN
NYERI PADA NEONATUS DENGAN ASFIKSIA SELAMA
PEMASANGAN INFUS DI RUANGAN MELATI
RUMAH SAKIT Dr. SOBIRIN
KABUPATEN MUSIRAWAS
TAHUN 2019

Dublin Core

Title

PENERAPAN METODE SWADDLING UNTUK MEMINIMALKAN
NYERI PADA NEONATUS DENGAN ASFIKSIA SELAMA
PEMASANGAN INFUS DI RUANGAN MELATI
RUMAH SAKIT Dr. SOBIRIN
KABUPATEN MUSIRAWAS
TAHUN 2019

Subject

Asfiksia, Metode Swaddling, Nyeri

Description

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES PALEMBANG
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN LUBUKLINGGAU

KARYA TULIS ILMIAH, JUNI 2019

Tri Ulfa Amelda

Penerapan MetodeSwaddlingUntukMeminimalkan NyeriPada Neonatus dengan Asfiksia SelamaPemasangan Infus di Ruangan Melati RSUD Dr. Sobirin Kabupaten Musirawas Tahun 2019

xix, 112 Halaman, 23 tabel, 2 skema , 10 lampiran


ABSTRAK

Asfiksia neonatorum adalah keadaan gawat bayi yang tidak dapat bernafas spontan dan teratur, sehingga dapat meurunkan oksigen dan semakin meningkatkan karbon dioksida yang menimbulkan akibat buruk dalam kehidupan lebih lanjut.Tujuan Penelitian ini untuk menerapkan intervensi keperawatan berbasis bukti yaitu penerapan metode swaddlinguntuk meminimalkan nyeri pada bayi dengan asfiksia selama prosedur invasif pemasangan infus di ruang rawat inap melati RSUDDr.Sobirin Kabupaten Musi Rawas tahun 2019. Metode penelitian ini menggunakan desain studi kasus dengan menggunakan pendekatan asuhan keperawatan yaitu pengkajian,diagnosa keperawatan, intervensi, implementasi dan evaluasi. Sampel yang di ambil sebanyak dua orang yang sesuai dengan kriteria inklusi penelitian. Prioritas intervensi untuk meminimalkan nyeri pada bayi selama dilakukan tindakan prosedur invasif pemasangan infus adalah intervensi penerapan metode swaddlingdengan mengukur skala nyeri bayi dan memonitor keadaan umum pada bayi. Pemberian metode swaddling tersebut dilakukan selama pemasangan infus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skala nyeri yang dirasakan bayi lebih ringan setelah diberikan intervensi keperawatan dengan metode swaddling. Pemberian metode swaddlingdapat dijadikan sebagai bagian dari asuhan perkembangan pada bayi yang diberikan tindakan prosedur invasif.

Kata Kunci: Asfiksia, Metode Swaddling, Nyeri
Daftar Pustaka: 37(2009-2018)




Creator

TRI ULFA AMELDA

Publisher

Poltekkes Kemenkes Palembang Prodi Keperawatan Lubuklinggau

Date

2019

Contributor

Pembimbing I : Ns. Eva Oktaviani, M.Kep, Sp.Kep.An
Pembimbing II ; Bambang Soewito, SKM, M.Kes

Format

PDF

Language

INDONESIA

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer