IMPLEMENTASI KEPERAWATAN PADA PASIEN SKIZOFRENIA DENGAN MASALAH GANGGUAN PERSEPSI SENSORI HALUSINASI PENDENGARAN DI RUMAH SAKIT JIWA ERNALDI BAHAR PALEMBANG TAHUN 2018

Dublin Core

Title

IMPLEMENTASI KEPERAWATAN PADA PASIEN SKIZOFRENIA DENGAN MASALAH GANGGUAN PERSEPSI SENSORI HALUSINASI PENDENGARAN DI RUMAH SAKIT JIWA ERNALDI BAHAR PALEMBANG TAHUN 2018

Subject

SKIZOFRENIA,

Description

Kesehatan jiwa menurut UU No. 18 tahun 2014 adalah kondisi dimana seorang individu dapat berkembang secara fisik, mental, spiritual, dan sosial sehingga individu tersebut menyadari kemampuan sendiri, dapat mengatasi tekanan, dapat bekerja secara produktif, dan mampu memberikan kontribusi untuk komunitasnya (Winarto, 2014). Kesehatan jiwa bukan hanya tidak ada gangguan jiwa, melainkan mengandung berbagai karakteristik yang positif yang menggambarkan keselarasan dan keseimbangan kejiwaan yang mencerminkan kedewasaan kepribadian (World Health Organization (WHO) Yosep, 2016). Gangguan jiwa merupakan manifestasi dari bentuk penyimpangan perilaku akibat adanya emosi sehingga ditemukan ketidakwajaran dalam bertingkah laku. Gangguan jiwa ini menimbulkan stress dan penderitaan bagi penderita dan keluarga. (Stuart, 2016 dalam Sutejo, 2017). Gangguan jiwa merupakan deskripsi sindrom dengan variasi penyebab. Banyak yang belum diketahui dengan pasti dan perjalanan penyakit tidak selalu bersifat kronis. Padaumumnya ditandai adanya penyimpangan yang fundamental, karakteristik dari pikiran dan persepsi, serta adanya afek yang tidak wajar atau tumpul (Maslim, 2002 dalam Yusuf, dkk, 2015)

Creator

Suhaimah

Publisher

poltekkes kemenkes palembang jurusan keperawatan palembang

Date

2018

Contributor

Sri Martini, S.Pd, S.Kp, M.Kes

Format

pdf

Language

bahasa indonesia

Type

KTI MAHASISWA

Document Viewer