Dublin Core
Title
Gambaran Hasil Protein Urine Pada Ibu Hamil Di RSUD Dr. H. M. Rabain Muara Enim Tahun 2019
Subject
Proteinuria, Ibu Hamil, Preeklamsia
Description
Proteinuria adalah keadaan dimana terdapat protein didalam urine yang melebihi batas nilai normal. Urine biasanya mengandung protein berkisar 40-120 mg/24 jam, albumin serta globulin dengan rasio yang rendah kira-kira 0,4 g. Proteinuria yang berlebihan bisa menyebabkan kelainan pada ginjal. Berdasarkan anatominya adanya pada protein ibu hamil termasuk ke dalam golongan pre-renal.proteinuria pada ibu hamil bisa menyebabkan ibu hamil mengalami preeklamsia. preklamsia merupakansuatu kondisi dimana tekanan darah ≥ 140/90 mm Hg yang berkaitan dengan edema atau proteinuria yang ditemukan pada wanita yang sebelumnya normotensif Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil protein urine pada ibu hamil di RSUD Dr.H.M.Rabain Muara Enim Tahun 2019. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan desain Cross sectional. Metode yang digunakan adalah kolorimetrik- carik celup.Sampel yang digunakan adalah urine ibu hamil yang berjumlah 50 orang yang melakukan pemeriksaan di Laboratorium RSUD Dr.H.M.Rabain Muara Enim. Hasil penelitian didapatkan (4,0%) ibu hamil positif protein dalam urine dan (96,0%) ibu hamil negatif protein dalam urine . Dari 2 sampel positif, berdasarkan usia kehamilan semua ibu hamil positif protein dalam urine (4,7%) pada trimester II, berdasarkan umur ibu ada (3,2%) ibu hamil berusia 18-29 tahun dan ada (5,3%) ibu hamil yang berusia ≥29 tahun, berdasarkan paritas ada (2,6%) dengan primigravida dan (11,1%) dengan secundigravida, berdasarkan indeks massa tubuh ada (2,9%) dengan kategori normal dan (6,7%) dengan kategori gemuk. Dengan demikian disarankan kepada ibu hamil untuk melakukan pemeriksaaan protein urine setiap berkunjung ke Rumah Sakit.
Creator
YUSMAYANTI
Publisher
Poltekkes Kemenkes Palembang
Contributor
Asrori,AMAK,S.Pd.,MM
Format
PDF
Language
Indonesia
Type
KTI RPL